SISTEM INFORMASI PELAYANAN ADMINISTRASI DI KANTOR DESA LAPE BERBASIS WEB

Penulis

  • Aldi Pranata Universitas Teknologi Sumbawa
  • Nora Dery Sofya Universitas Teknologi Sumbawa
  • M. Julkarnain Universitas Teknologi Sumbawa

Kata Kunci:

Sistem Informasi; Administrasi Kependudukan; Web; PHP; MySQL.

Abstrak

Kantor Desa Lape bertugas melakukan pelayanan terhadap penduduk terutama dalam pelayanan dan
pendataan kependudukan. Selama proses pelayanan dan pendataan masih dilakukan secara manual, yaitu
dengan mencatat di buku dan menempelkan di papan pengumuman. Penelitian ini bertujuan untuk
membuat Sistem Informasi Pelayanan Administrasi di Kantor Desa Lape Berbasis Web, agar dapat
mempermudah dalam melakukan pelayanan infomasi dan pendataan penduduk. Metode penelitian yang
digunakan adalah metode kualitatif dengan pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan studi
pustaka. Metode prototype sebagai metode pengembangan perangkat lunak. Kesimpulan dari penelitian
ini, yaitu menghasilkan Sistem Informasi Pelayanan Administrasi di Kantor Desa Lape Berbais Web, yang
mampu mempermudah dalam melakukan pelayanan informasi dan pendataan penduduk sehingga lebih
efektif.

Diterbitkan

2023-04-28

Cara Mengutip

Aldi Pranata, Nora Dery Sofya, & M. Julkarnain. (2023). SISTEM INFORMASI PELAYANAN ADMINISTRASI DI KANTOR DESA LAPE BERBASIS WEB. Student Conference, 1(001), 01–13. Diambil dari https://conference.uts.ac.id/index.php/Student/article/view/186

Terbitan

Bagian

Artikel
Loading...