ANALISIS INOVASI PRODUK DAN ORIENTASI PASAR TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING PRODUK MIE INSTAN SEHAT JAGUNG (MIESO)

Authors

  • fendy maradita Universitas Teknologi Sumbawa

Abstract

ABSTRAK

      Mie instan di Indonesia sebagai makanan yang digemari oleh berbagai kalangan. Keunggulan mie instan, seperti harga terjangkau, rasa lezat, dan cara pembuatan yang praktis, membuatnya menjadi pilihan makanan sejuta umat. Indonesia menduduki peringkat kedua sebagai konsumen mie instan terbesar di dunia berdasarkan data World Instant Noodles Association (WINA) per 13 Mei 2022. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi inovasi produk dan orientasi pasar terhadap keunggulan bersaing. Tingginya minat masyarakat terhadap mie instan menimbulkan kekhawatiran terhadap kesehatan dan gizi, mendorong produsen untuk mencari solusi kreatif. Salah satu solusi yang diambil adalah menciptakan mie instan sehat berbahan dasar jagung, yang disebut Mieso. Dalam kondisi persaingan yang ketat, produsen harus mengimplementasikan strategi inovasi produk dan orientasi pasar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data dikumpulkan melalui observasi dan wawancara dengan owner Mieso. Hasil penelitian menunjukkkan bahwa Mieso melakukan inovasi produk melalui kemasan menarik dan varian rasa seperti jagung bakar serta jagung manis. Mieso memiliki orientasi pasar yang kuat dengan focus pada pemahaaman mendalam terhadap kebutuhan dan keinginan konsumen. Selain itu, Mieso berhasil menghadapi persaingan melalui kombinasi inovasi produk dan orientasi pasar. Strategi ini membantu Mieso tidak hanya memenuhi selera konsumen tetapi jg memberikan perhatian pada asspek kesehatan dan gizi, menciptakan keunggulan bersaing di pasaran mie instan.

Kata Kunci: Mieso; Inovasi;  orientasi; keunggulan bersaing

ABSTRACT

      Instant noodles in Indonesia are a food that is popular with various groups. The advantages of instant noodles, such as affordable prices, delicious taste and practical manufacturing methods, have made them the food choice of millions of people. Indonesia is ranked second as the largest instant noodle consumer in the world based on World Instant Noodles Association (WINA) data as of May 13 2022. This research aims to describe product innovation strategies and market orientation towards competitive advantage. The public's high interest in instant noodles has raised concerns about health and nutrition, encouraging manufacturers to look for creative solutions. One of the solutions taken was to create healthy instant noodles made from corn, called Mieso. In conditions of tight competition, manufacturers must implement product innovation and market orientation strategies. This research uses a qualitative method with a descriptive approach. Data was collected through observation and interviews with the owner of Mieso. The research results show that Mieso innovates products through attractive packaging and flavor variants such as grilled corn and sweet corn. Mieso has a strong market orientation with a focus on deep understanding of consumer needs and desires. In addition, Mieso has succeeded in facing competition through a combination of product innovation and market orientation. This strategy helps Mieso not only meet consumer tastes but also pay attention to health and nutritional aspects, creating a competitive advantage in the instant noodle market.

Keywords: Mieso; Product;  orientation; competitive advantage

Published

2024-01-23

How to Cite

maradita, fendy. (2024). ANALISIS INOVASI PRODUK DAN ORIENTASI PASAR TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING PRODUK MIE INSTAN SEHAT JAGUNG (MIESO) . Proceeding Of Student Conference, 2(5), 439–446. Retrieved from https://conference.uts.ac.id/index.php/Student/article/view/1060
Loading...