ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENJUALAN MENGGUNAKAN E-COMMERCE OLEH UMKM MAKANAN DAN MINUMAN DI KECAMATAN SUMBAWA

Penulis

  • Agus Windrajaya Universitas Teknologi Sumbawa
  • Dedy Heriwibo Universitas Teknologi Sumbawa
  • Rodianto Universitas Teknologi Sumbawa

Kata Kunci:

UMKM, E-commerce, SEM, Keputusan, Makanan

Abstrak

Meningkatnya perkembangan internet mengakibatkan terjadinya perubahan-perubahan yang
mempengaruhi kehidupan masyarakat, terutama yang berada di perkotaan salah satunya di kecamatan
Sumbawa, dimana salah satu perubahan itu adalah tempat berbelanja masyarakat. Mereka tidak lagi hanya
berbelanja di toko offline namun juga di toko online. Banyak juga toko-toko offline yang mempromosikan
barangnya melalui toko online. Perubahan perilaku konsumen menjadi salah satu pendorong perubahan

dalam bidang strategi pemasaran yang dilakukan perusahaan. Tujuan penelitian ini menganalisis factor-
faktor yang mempengaruhi UMKM makanan dan minuman di kecamatan Sumbawa melakukan strategi

pemasaran menggunakan e-commerce. Pupulasi dari penelitian ini sebanyak 366 responden yang
merupakan warga kecamatan Sumbawa yang bergelut di UMKM makanan dan minuman dan pernah
melakukan transaksi jual-beli melalui e-commerce, sehingga dengan menggunakan metode Slovin dapat
menggunakan minimal 79 responden. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
Structural equation model (SEM) dengan pendekatan software Listrel 8.80. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa tingkat kepercayaan hubungan kesiapan organisasi, dorongan lingkungan eksternal, dan faktor
manfaat, berpengaruh terhadap keputusan pelaku UMKM makanan dan minuman berjualan menggunakan
e-commercesebesar 77% dan sisanya 23% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak digunakan pada
penelitian ini.

Unduhan

Diterbitkan

2022-01-26

Cara Mengutip

Windrajaya, A., Heriwibo, D., & Rodianto. (2022). ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENJUALAN MENGGUNAKAN E-COMMERCE OLEH UMKM MAKANAN DAN MINUMAN DI KECAMATAN SUMBAWA. Prosiding Seminar Nasional Manajemen Inovasi, 3(001, January), 14–20. Diambil dari https://conference.uts.ac.id/index.php/SEMAI/article/view/177

Terbitan

Bagian

Seminar Nasional

Kategori

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

Loading...